MASUKKAN NAMA PERGURUAN TINGGI ATAU NAMA KOTA

Mahasiswa Pemeran Utama Menghadapi Era Revolusi Industri 4.0
Mahasiswa Pemeran Utama Menghadapi Era Revolusi Industri 4.0
Indas / Kemristekdikti • Jumat, 26 April 2019
Mahasiswa Pemeran Utama Menghadapi Era Revolusi Industri 4.0
Sumber Foto : myforesight.my
INDAS.ID - Mahasiswa merupakan pemeran utama dalam menghadapi tantangan Revolusi Industri 4.0. Oleh karena itu mahasiswa harus mengembangkan potensinya semaksimal mungkin selama kuliah di kampus, tidak hanya di bidang akademik namun juga kreativitas dan inovasi.
 
Hal tersebut disampaikan Menristekdikti saat memberikan kuliah umum di di Universitas Mataram (Unram), Mataram, NTB, beberapa waktu lalu. Kuliah umum yang diikuti ribuan mahasiswa perguruan tinggi se kota Mataram tersebut mengangkat tema Peran Mahasiswa Dalam Menghadapi Era Revolusi Industri 4.0.
 
Menristekdikti menambahkan, "Perlu dipertegas lagi mahasiswa adalah pemeran utama bangsa ini dalam menghadapi revolusi industri 4.0 ini, dengan bimbingan dari para dosen, dukungan dari pemerintah dan masyarakat sekitar serta dengan fasilitas yang memadai mahasiswa akan mampu menghadapi industri 4.0 serta mengharumkan bangsa di mata internasional."
 
Menteri Nasir menjelaskan bahwa mahasiswa di daerah tidak kalah dengan mahasiswa di pulau Jawa, semuanya memiliki potensi untuk mengembangkan kreativitas dan inovasi. Dengan kemajuan teknologi, saat ini sumber ilmu pengetahuan sangat terbuka bebas, semua dapat mengaksesnya.
 
"Perkembangan yang sebelumnya tak pernah ada, beberapa kelas di kampus melakukan pembelajaran tanpa harus bertatap muka, tapi melalui pembelajaran virtual," jelas Menristekdikti.
 
Kemajuan teknologi dan tata kelola pendidikan tinggi yang semakin baik mengakibatkan disparitas antar perguruan tinggi semakin mengecil, perguruan tinggi swasta (PTS) saat ini sudah ada yang lebih baik dibandingkan perguruan tinggi negeri (PTN), perguruan tinggi luar pulau Jawa mulai menyaingi dan ada yang lebih baik dari perguruan tinggi di pulau Jawa.
 
"Ini fenomena baru. Dulu tidak ada namanya PTN kalah dari PTS, tapi sekarang ada PTN kalah sama PTS. Kampus Jawa juga kalah sama kampus daerah. Ini tergantung dari bagaimana cara kita berkompetisi," ujar Nasir.
 
Oleh karena itu Menristekdikti mendorong mahasiswa Unram untuk membangun rasa percaya tinggi dan jiwa kompetisi untuk bersaing tidak hanya di tingkat nasional namun juga di tingkat global. Selain gelar akademik, ada empat hal yang harus dimiliki mahasiswa untuk bertarung di era revolusi industri 4.0 yaitu kompetensi berinteraksi dengan berbagai budaya, keterampilan sosial, literasi baru (data, teknologi manusia) dan pembelajaran sepanjang hayat ( lifelong learning).
 
"Tidak menutup kemungkinan juga dengan Unram. Kedepan akan mampu mengalahkan kampus-kampus nasional di Jawa. Hal itu dapat dilakukan tentu dengan melakukan inovasi-inovasi dan membangun kolaborasi," tutup Menristekdikti.



Sumber Artikel: Kemristekdikti
BERITA TERPOPULER
Siapa Penemu Roti?
Selasa, 15 Mei 2018 • indas/LiveScience

INDAS.ID

Indas adalah portal tempat bertemunya civitas akademika dan umum dalam lingkup yang lebih luas (global), sehingga batasan waktu, ruang dan jarak tidak lagi menjadi hambatan  dalam mengembangkan potensi  dan menyatukan visi serta misi menuju era keterbukaan. Indas akan memberikan kendali kepada anda secara langsung dalam menentukan tujuan masa depan.

Icon
BERGABUNG DENGAN INDAS.ID

Berkembang bersama Indas.id serta memiliki kesempatan yg tidak terbatas adalah keuntungan yg akan anda miliki apabila bergabung. 

INDAS.ID

Portal Website ini dikelola dan dioperasikan oleh PT. Gilang Candrakusuma. Kebijakan Privasi ini menetapkan cara melindungi dan menggunakan
informasi yang Anda berikan ketika menggunakan layanan situs ini.

KANTOR INDAS

Kantor Pusat:

Grha Cakrawala 2nd Floor

Jl. Pemuda No. 72-73 D-E Jakarta 13220 Indonesia.

Telephone :

021-22474247

021-22474274

Facsimile :

021-4890022

Temukan dan ikuti Kami disini