MASUKKAN NAMA PERGURUAN TINGGI ATAU NAMA KOTA

Mengapa Suara Tawa Terkadang Terdengar Menakutkan?
Mengapa Suara Tawa Terkadang Terdengar Menakutkan?
Indas/National Geographic • Sabtu, 10 November 2018
Mengapa Suara Tawa Terkadang Terdengar Menakutkan?
Sumber Foto : filmschoolrejects.com
INDAS.ID - Suara tawa bisa sangat menenangkan, membahagiakan, dan menular. Namun, meski begitu, ada suara tawa yang terkadang terdengar mengerikan dan membuat bulu kuduk berdiri. Misalnya, seperti suara badut terkekeh atau suara hantu tertawa di film-film horor.

Lalu, mengapa suara tawa terkadang menjadi menakutkan?

Margee Kerr, sosiolog dari University of Pittsburgh yang mempelajari rasa takut sekaligus penulis buku 'Scream: Chilling Adventures in the Science of Fear', mengatakan, "Beberapa rasa takut berakar dari ketidaksesuaian atau pelanggaran terhadap ekspektasi kita."

Dengan kata lain, kita akan merasa takut jika sesuatu berjalan di luar harapan. Begitu pula saat mendengar jenis suara tawa yang tidak biasa.

"Tertawa dikaitkan dengan emosi dan perasaan positif, juga menjadi simbol kebahagiaan. Namun, jika kita mendengar suara tawa yang berkebalikan dengan itu – misalnya terdengar jahat atau di luar konteks – maka kita akan ketakutan," papar Kerr.

Dan apabila yang tertawa itu bukan seseorang – misalnya robot, boneka, atau sesuatu yang seharusnya bebas dari jalinan emosi manusia – kita yang mendengarkannya akan merasa ngeri.

Pada tingkat fisiologis, tawa dan rasa takut sebenarnya sangat berkaitan. Keduanya merupakan 'rangsangan tinggi' ketika kita menghadapi emosi intens, menurut Kerr.

Itulah sebabnya mengapa banyak orang yang terkejut dan ketakutan akan berteriak pertama kali, kemudian tertawa setelahnya.

"Saat seseorang menyadari bahwa mereka tidak berada dalam bahaya, ketakutannya akan berubah menjadi tawa," imbuh Kerr.



(Sumber Artikel: National Geographic)
BERITA TERPOPULER
Siapa Penemu Roti?
Selasa, 15 Mei 2018 • indas/LiveScience

INDAS.ID

Indas adalah portal tempat bertemunya civitas akademika dan umum dalam lingkup yang lebih luas (global), sehingga batasan waktu, ruang dan jarak tidak lagi menjadi hambatan  dalam mengembangkan potensi  dan menyatukan visi serta misi menuju era keterbukaan. Indas akan memberikan kendali kepada anda secara langsung dalam menentukan tujuan masa depan.

Icon
BERGABUNG DENGAN INDAS.ID

Berkembang bersama Indas.id serta memiliki kesempatan yg tidak terbatas adalah keuntungan yg akan anda miliki apabila bergabung. 

INDAS.ID

Portal Website ini dikelola dan dioperasikan oleh PT. Gilang Candrakusuma. Kebijakan Privasi ini menetapkan cara melindungi dan menggunakan
informasi yang Anda berikan ketika menggunakan layanan situs ini.

KANTOR INDAS

Kantor Pusat:

Grha Cakrawala 2nd Floor

Jl. Pemuda No. 72-73 D-E Jakarta 13220 Indonesia.

Telephone :

021-22474247

021-22474274

Facsimile :

021-4890022

Temukan dan ikuti Kami disini