Sekolah Tinggi Ilmu Farmasi "YAYASAN PHARMASI" Semarang didirikan pada tanggal 10 Agustus 2000 dengan SK Dirjen DIKTI No. 154/D/O/2000. Pada saat didirikan Sekolah Tinggi Ilmu Farmasi "Yayasan Pharmasi" Semarang mempunyai 3 program studi dan 1 program profesi.
Program Studi D-3 Analis Farmasi dan Makanan merupakan penyebutan lain dari Akademi Analis Farmasi dan Makanan yang telah berdiri sejak tahun 1966.Sedangkan Program D-3 Farmasi penyebutan lain dari Akademi Farmasi yang didirikan tahun 1998. Program pendidikan Pendidikan Profesi Apoteker merupakan kelanjutan dari program S-1 Farmasi yang akan bekerja pada bidang kefarmasian, Program Pendidikan Profesi Apoteker ini berdiri pada 19 Januari 2004, yang ditandai dengan ditandatanganinya Perjanjian Kerja Sama antara Sekolah Tinggi Ilmu Farmasi "YAYASAN PHARMASI" Semarang dengan Universitas Gajah Mada sebagai universitas Pembina dan Ikatan Sarjana Farmasi Indonesia (ISFI). Stifar "YAYASAN PHARMASI" Semarang berada dibawah Yayasan Pharmasi Semarang yang telah lebih dari 50 tahun mengelola sekolah berbasis farmasi.
Portal Website ini dikelola dan dioperasikan oleh PT. Gilang Candrakusuma. Kebijakan Privasi ini menetapkan cara melindungi dan menggunakan
informasi yang Anda berikan ketika menggunakan layanan situs ini.
Kantor Pusat:
Grha Cakrawala 2nd Floor
Jl. Pemuda No. 72-73 D-E Jakarta 13220 Indonesia.
Telephone :
021-22474247
021-22474274
Facsimile :
021-4890022