Semula STIKes Siti Hajar Medan bernama Akademi Fisioterapi Siti Hajar Medan yang didirikan sejak tahun 1997 berdasarkan SK Pusdiknakes nomor HK.06.1.1.1995 Latar belakang didirikannya Akademi Fisioterapi Siti Hajar Medan ini adalah berdasarkan pemikiran bahwa di kota Medan baru ada satu institusi yang menyelenggarakan program DIII Akademi Fisioterapi dan dari jumlah lulusan SLTA sederajat, hanya sebagian kecil yang dapat ditampung melalui Pendidikan Tenaga Kesehatan Program DIII Akademi Fisioterapi tersebut. Maka salah satu upaya untuk mengatasi ini, Yayasan Siti Hajar berupaya untuk mendidik tenaga terampil yang siap pakai sesuai dengan makin meningkatnya kebutuhan masyarakat akan tenaga fisioterapi. Tahun 1997-1998 adalah sebagai tahun akademik pertama dimulainya Akademi Fisioterapi Siti Hajar Medan. Pada tahun 2001, Akademi Fisioterapi Siti Hajar Medan untuk pertama kalinya meluluskan mahasiswa sebanyak 42 orang dengan predikat rata-rata cukup memuaskan.
Portal Website ini dikelola dan dioperasikan oleh PT. Gilang Candrakusuma. Kebijakan Privasi ini menetapkan cara melindungi dan menggunakan
informasi yang Anda berikan ketika menggunakan layanan situs ini.
Kantor Pusat:
Grha Cakrawala 2nd Floor
Jl. Pemuda No. 72-73 D-E Jakarta 13220 Indonesia.
Telephone :
021-22474247
021-22474274
Facsimile :
021-4890022