MASUKKAN NAMA PERGURUAN TINGGI ATAU NAMA KOTA

Beasiswa ke Inggris Kuliah S2 oleh Cranfield University
Beasiswa ke Inggris Kuliah S2 oleh Cranfield University
Kampus Luar Negeri
Minggu, 19 November 2017 16:14 WIB

INDBeasiswa.com – Informasi beasiswa ke Inggris kali ini ditawarkan oleh Cranfield University. Dalam program Cranfield South East Asia Merit Scholarship, Cranfield University menawarkan beasiswa S2 (gelar MSc) bagi pelajar internasional (termasuk Indonesia) untuk melanjutkan studi di bidang yang berkaitan dengan Manajemen dan Kepemimpinan.

Beasiswa ke Inggris Kuliah S2 oleh Cranfield University

Beasiswa ke Inggris Kuliah S2 oleh Cranfield University

Beasiswa ke Inggris Kuliah S2 oleh Cranfield University

Program gelar yang ditawarkan dalam Beasiswa Cranfield South East Asia Merit adalah sebagai berikut:
– Finance and Management MSc
– Investment Management MSc
– Management MSc
– Management & Corporate Sustainability MSc
– Management and Entrepreneurship MSc
– Strategic Marketing MSc
– Logistics and Supply Chain Management MSc
– Procurement and Supply Chain Management MSc

Daftar Beasiswa Inggris

Beasiswa yang diberikan berupa bantuan dana perkuliahan senilai £4,000 (± Rp 70juta). Karena beasiswa ini tidak meliputi pembiayaan kuliah secara keseluruhan (beasiswa parsial), para penerima beasiswa dapat mencari sumber pendanaan lain atau membiayai biaya lainnya secara mandiri.

Persyaratan:
1. Merupakan pelajar dari negara Asia Tenggara yang telah ditentukan (Indonesia, Vietnam, Laos, Kamboja, Thailand, Myanmar, Malaysia, Singapura, Filipina, Timor-Timor, Brunei, Christmas Island, Andaman and Nicobar Islands, serta Cocos (Keeling) Islands.

2. Melamar dan memenuhi persyaratan pada salah satu program Master yang telah ditentukan di atas (Lihat detail persyaratan masing-masing program Master pada link berikut: Courses, klik pada bidang studi yang akan dilamar).

3. Lulus studi Sarjana pada bidang studi yang relevan dengan gelar first class honours (IPK setara 4,0) atau upper second-class honours (IPK setara 3,33 – 3,67).

Tata Cara Pendaftaran:
Untuk mendaftar beasiswa ke Inggris oleh Cranfield University, anda dapat mendaftarkan diri terlebih dahulu pada program Master yang akan dilamar (klik link Courses di atas). Pada saat mengisi Form Aplikasi, jelaskan bahwa anda tertarik untuk mendaftar program Cranfield South East Asia Merit Scholarship.

 

Apabila anda telah mendapatkan nomer ID Cranfield, kirimkan email kepada: studysom@cranfield.ac.uk berisi prestasi terbaik yang telah anda raih dan alasan mengapa anda harus mendapatkan beasiswa tersebut. Sebutkan juga nama lengkap, nomer ID Cranfield, dan program Master yang telah dilamar. Batas waktu pendaftaran sampai dengan 25 Mei 2018.

Informasi lebih detail dapat menghubungi Telp: +44 (0)1234 758181; email: studentfunding@cranfield.ac.uk; atau mengunjungi laman resminya: www.cranfield.ac.uk. Selamat mencoba dan semoga bermanfaat.

INDAS.ID

Indas adalah portal tempat bertemunya civitas akademika dan umum dalam lingkup yang lebih luas (global), sehingga batasan waktu, ruang dan jarak tidak lagi menjadi hambatan  dalam mengembangkan potensi  dan menyatukan visi serta misi menuju era keterbukaan. Indas akan memberikan kendali kepada anda secara langsung dalam menentukan tujuan masa depan.

Icon
BERGABUNG DENGAN INDAS.ID

Berkembang bersama Indas.id serta memiliki kesempatan yg tidak terbatas adalah keuntungan yg akan anda miliki apabila bergabung. 

INDAS.ID

Portal Website ini dikelola dan dioperasikan oleh PT. Gilang Candrakusuma. Kebijakan Privasi ini menetapkan cara melindungi dan menggunakan
informasi yang Anda berikan ketika menggunakan layanan situs ini.

KANTOR INDAS

Kantor Pusat:

Grha Cakrawala 2nd Floor

Jl. Pemuda No. 72-73 D-E Jakarta 13220 Indonesia.

Telephone :

021-22474247

021-22474274

Facsimile :

021-4890022

Temukan dan ikuti Kami disini